Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh persepsi kegunaan, persepsi kemudahan serta persepsi keamanan dan privasi terhadap niat menggunakan mobile banking pada nasabah bank di provinsi aceh dengan sikap terhadap penggunaan sebagai variabel intervening . populasi dalam penelitian ini adalah nasabah bank di provinsi aceh yang belum menggunakan aplikasi mobile banking tahun 2022. jumlah sampel yang digunakan adalah sebanyak 270 orang. metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan structural equation modelling (sem) dengan bantuan program spss dan amos. terdapat 10 hipotesis dalam penelitian ini, hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi kegunaan, persepsi kemudahan berpengaruh terhadap niat menggunakan mobile banking. persepsi kegunaan, persepsi kemudahan serta persepsi keamanan dan privasi berpengaruh terhadap sikap terhadap penggunaan. pada hipotesis pengaruh tidak langsung menunjukkan bahwa mediasi parsial hanya terdapat pada pengaruh persepsi kegunaan terhadap niat menggunakan mobile banking dengan sikap terhadap penggunaan sebagai variabel mediasi. kata kunci: persepsi kegunaan, persepsi kemudahan, persepsi keamanan dan privasi, niat menggunakan mobile banking, sikap terhadap penggunaan
Electronic Theses and Dissertation
Universitas Syiah Kuala
THESES
ANALISIS PENGARUH PERSEPSI KEGUNAAN, PERSEPSI KEMUDAHAN SERTA PERSEPSI KEAMANAN DAN PRIVASI TERHADAP NIAT MENGGUNAKAN MOBILE BANKING YANG DIMEDIASI OLEH SIKAP TERHADAP PENGGUNAAN PADA NASABAH BANK PROVINSI ACEH. Banda Aceh Prog. Studi Magister Manajemen,2023
Baca Juga : PENGARUH PERSEPSI NASABAH TERHADAP PENGGUNAAN CASH DEPOSIT MACHINE (STUDI EMPIRIS PADA NASABAH BANK UMUM DI KOTA BANDA ACEH) (M Emil Rafdi, 2017)
Abstract
This study aims at examining the effect of Perceived Usefulness, Perceived Ease of Use and Perceived Security and Privacy on Intentions to Use Mobile among bank customers in Aceh with Attitudes toward Use as an intervening variable. The population in this study are bank customers in Aceh who have not used the mobile banking application in 2022. The number of samples was 270 people. The data analysis method in this study uses Structural Equation Modeling (SEM) with assistance SPSS and AMOS programs.There are 10 hypotheses in this study, the results indicate that Perceived Usefulness and Perceived ease of Use affect the Intentions to Use Mobile Banking. The effect of Perceived Usefulness, Perceived Ease of Use and Perceived Security and Privacy on Attitudes toward Use. The indirect effect hypothesis showed that partial mediation is only found in the effect of Perceived usefulness on the Intention to Use Mobile Banking with Attitude toward using as an intervening variable. Keywords: Perceived Usefulness, Perceived Ease of Use, Perceived Security and Privacy, Intention to Use Mobile Banking, Attitude toward Use.