Universitas Syiah Kuala | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala

    SKRIPSI
Ismarica, PENGARUH KONSENTRASI EKSTRAK DIKLOROMETANA BIJI PUTAT AIR (BARRINGTONIA RASEMOSA) TERHADAP MORTALITAS IKAN MUJAIR (OREOCHROMIS MOSSAMBICUS). Banda Aceh Fakultas Kelautan dan perikanan,2013

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak diklorometana biji putat air (barringtonia racemosa) terhadap mortalitas ikan mujair (oreochromis mossambicus). penelitian telah dilakukan pada bulan april 2013 di laboratorium kimia laut koordinatorat kelautan dan perikanan universitas syiah kuala. rancangan acak lengkap (ral) digunakan dalam penelitian ini dengan enam konsentrasi ekstrak diklorometana biji putat air (0, 40, 60, 80, 100, dan 130 ppm) dan empat kali pengulangan terhadap organisme uji ikan mujair. data hasil penelitian dianalisa menggunakan uji anova yang dilanjutkan dengan uji bnt. i lasil penelitian ini menunjukkan bahwa konsentrasi 130 ppm merupakan konsentrasi yang memberikan pengaruh maksimal mortalitas ikan mujair. penelitian ini memberikan informasi bahwa ekstrak diklorometana dapat dijadikan piscisida alami bagi hama ikan mujair. kata kunci: mujair, putat air, oreochromis mossambicu, barringtonia racemosa.



Abstract



    SERVICES DESK