Universitas Syiah Kuala | ELECTRONIC THESES AND DISSERTATION

Electronic Theses and Dissertation

Universitas Syiah Kuala



ANALISIS POTENSI PEMANFAATAN SAMPAH TPA GAMPONG JAWA MENJADI SUMBER ENERGI LI…

Nawwal Rizki

TPA Gampong Jawa Banda Aceh telah beroperasi sejak 2009 untuk menampung sampah dan limbah masyarakat Kota Banda Aceh dengan sistem sanitary landfill. Pada 2015, TPA ini mulai memanfaatkan energi biogas yang didistribusikan ke rumah warga sebagai bahan bakar, namun pemanfaatan ini terhenti pada 2021 akibat permasalahan infrastruktur. Sejak 2017, TPA Gampong Jawa berfungsi sebagai lokasi transfer station, karena peningkatan volume sampah tahunan yang rata-rata mencapai 256 ton per hari pada 2…

OPTIMASI PEMANFAATAN AIR UNTUK ENERGI LISTRIK PADA WADUK TIRO KABUPATEN PIDIE

Maimun Saputra

Peningkatan jumlah penduduk serta perkembangan di bidang teknologi yang begitu pesat memberikan dampak perubahan dalam penggunaan sistem energi termasuk diantaranya energi listrik. Peningkatan kebutuhan energi menyebabkan diperlukan suatu usaha untuk mengalokasikan sumber daya yang ada untuk peningkatan energi seoptimal mungkin. Keterbatasan sumber daya air yang ada menyebabkan perlunya pengaturan pada pengoperasian waduk agar diperoleh hasil yang optimal, seperti halnya pada Waduk Ti…

AUDIT ENERGI LISTRIK DAN PREDIKSI BEBAN LISTRIK PADA GEDUNG BERBASIS ALGORITM…

Teuku Syaufi Hayu

Kebutuhan akan energi listrik di Indonesia semakin lama semakin besar karena pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat seiring berjalannya waktu. Sesuai instruksi Presiden No. 10 Tahun 2005 dan Peraturan Presiden No. 5 Tahun 2006 mengeluarkan ketentuan dalam bentuk peraturan mengenai penghematan energi dan kebijakan penggunaan energi nasional. Oleh karena itu pada penelitian ini membahas audit energi listrik dan prediksi beban listrik pada Gedung PT. Telkom Indonesia Daerah Lhokseumawe dengan …

PERANCANGAN TURBIN PELTON UNTUK PLTMH DENGAN HEAD 45M DAN KAPASITAS 0,02M3/S

Muhammad Mahijir

Kebutuhan energi listrik dewasa ini kian meningkat, berbagai upaya terus dilakukan baik dengan mencari potensi energi baru ataupun dengan mengembangkan teknologinya. Selain dari kebutuhan energi listrik meningkat, juga terdapat daerah yang kondisi geografisnya tidak memungkinkan jaringan listrik sampai kepada konsumen. Maka Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) dinilai sebagai suatu solusi yang tepat karena kondisi geografis daerah-daerah di Indo…

ANALISIS KEBUTUHAN ENERGI LISTRIK PROVINSI ACEH DENGAN MENGGUNAKAN PERANGKAT …

Taufan Hanafi

Ketersediaan energi listrik merupakan aspek yang sangat penting dalam mendukung keberhasilan perkembangan pembangunan suatu daerah dan bahkan menjadi suatu parameter yang meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan banyaknya warga yang menikmati energi listrik. Seiring dengan laju pertumbuhan penduduk dan meningkatnya perekonomian pada suatu daerah, maka hal ini akan meningkatkan kebutuhan konsumsi energi listrik. Agar energi listrik ini terse…

PERAMALAN KEBUTUHAN ENERGI LISTRIK DAN BEBAN PUNCAK SEBAGAI DASAR PERENCANAAN…

Sari Ulfa Yanti

Peramalan kebutuhan energi listrik dan beban puncak memegang peranan penting dalam perencanaan sistem tenaga listrik. Dalam rangka peramalan pertumbuhan kebutuhan energi listrik dan beban puncak. diperlukan sejumlah data yang sesuai seperti data beban puncak dan pola kebutuhan energi listrik, yang meliputi jumlah pelanggan, KVA tersambung dan MWI I terjual dari tahun ke tahun. Peramalan ini dilakukan untuk menentukan besarnya permintaan kebutuhan energi listrik…

ANALISA PENGARUH BEBAN TERHADAP COS q) GENERATOR SINKRON TYPE EM-3330-3A

ARIPIN

Istilah faktor daya atau power factor (PF) atau cos q merupakan istilah yang sering kali di pakai di bidang-bidang yang berkaitan dengan pembangkitan dan penyaluran energi listrik. Pada pemakaian beban-beban linier seperti beban resistif, induktif, kapasitif yaitu mempunyai faktor daya yang berbeda-beda, seperti beban induktif yang sangat rendah yaitu seperti yang telah di lakukan pengujian ini dapatnya rata-rata tiap tahap sebesar 0,44 pf, berbeda dengan beb…

PRAKIRAAN BEBAN LISTRIK JANGKA MENENGAH KOTA BANDA ACEH MENGGUNAKAN ALGORITMA…

Astrid Pamela Putri

Permintaan energi listrik di kota Banda Aceh terus meningkat setiap tahunnya. untuk mengantisipasi kenaikan tersebut perlu diupayakan kajian strategis untuk memastikan infrastruktur kelistrikan di kota Banda Aceh mampu memenuhi permintaan tersebut. Salah satu kajian yang dilakukan terlebih dahulu adalah dengan membuat model prakiraan jangka menengah. Penelitian ini mengembangkan algoritma Radial Basis Function (RBF) untuk membuat model prakiraan beban listrik jangka menengah. Model RBF terseb…

PRAKIRAAN BEBAN PUNCAK HARIAN KOTA BANDA ACEH MENGGUNAKAN METODE ADAPTIVE NEU…

Heldi Tindra

Energi listrik telah menjadi kebutuhan mendasar bagi masyarakat. Untuk memenuhi permintaan energi listrik tersebut, hal yang dilakukan adalah Prakiraan Beban Listrik. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan Model Prakiraan Beban Puncak Harian Kota Banda Aceh dengan mempertimbangkan data suhu, kelembaban udara serta data beban listrik hari ini pada jam puncak. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode Adaptive Neuro Fuzzy Inference System (ANFIS). Perangkat Lunak Matlab R201…

STUDI PEMANFAATAN BIOMASSA SEBAGAI SUMBER ENERGI LISTRIK DAN PANAS UNTUK DESA…

M. REZA HANI

Pemanfaatan sumber energi baru terbarukan seperti halnya biomassa belum optimal dalam rangka mengurangi ketergantungan pemakaian sumber energi fosil. Pemakaian sumber energi biomassa masih sangat rendah yaitu hanya 4,7% dari total energi yang saat ini. Biomassa yang masih melimpah saat ini berasal dari industri kelapa sawit, karena Indonesia merupakan negara penghasil minyak kelapa sawit terbesar di dunia dengan menguasai 46% pasar dunia. Sekitar 45% limbah biomassa yang dihasilkan berupa ser…




    SERVICES DESK